Sebagai langkah penjajakan koalisi untuk Pilkada Majalengka 2024, DPD PKS melakukan kunjungan ke kantor DPC PDIP
Diberitakan pada laman tintahijau.com, menurut Koko, meski masih dinamis untuk melakukan penjajakan dengan partai lain, namun komunikasi dengan PDIP menurutnya yang paling intens, wajar kata Koko jika saat ini santer di masyarakat akan terjadinya koalisi Merah – Putih antara PDIP dan PKS.
“Hari Jumat DPD PKS ke DPC PDIP konteksnya penjajakan, kita masih dinamis tidak ada salahnya melakukan penjajakan, masih proses,” ungkap Koko
Saat disinggung keseriusan PKS untuk berkoalisi dengan PDIP, Koko mengiyakan jika PKS serius meskipun menurutnya PKS masih dinamis. Artinya kata dia sebagai calon yang diusung PKS dirinya siap untuk disandingkan dengan siapapun termasuk dengan PDIP.
“Secara pribadi mau disandingkan dengan siapapun tidak ada masalah, kalau menurut partai pilihan terbaiknya jatuh pada calon tertentu, saya ikut,” tandasnya.
Koko juga menyatakan, apakah akan menjadi calon Bupati atau calon wakil Bupati, baginya bukan persoalan karena yang terpenting kata Koko bagaimana Ia bisa berbuat untuk Majalengka.
“Saya sudah mantap untuk mengabdi pada Majalengka, terlepas menjadi Bupati atau wakil Bupati,” ungkapnya.
Sementara itu kepala sekretariat DPC PDIP Bayu Pamungkas, membenarkan adanya kunjungan pengurus DPD PKS beserta Koko Suyoko yang disambut hangat ketua DPC PDIP Karna Sobahi beserta jajaran pengurus DPC pada hari Jumat (19/7/2024) lalu.
“Mereka datang seperti partai-partai lain, datang pada hari Jumat sekitar jam 10.00 sampai jam 11.30, rombongan datang dari pengurus DPD dan juga dari DPW PKS Jabar,” kata Bayu Pamungkas di kantor DPC PDIP, Rabu (24/7/2024).
Bayu juga menambahkan, rombongan DPD PKS disambut ketua DPC PDIP Karna Sobahi, Sekretaris Tarsono D. Mardiana dan sebagian dari pengurus DPC dan dari Fraksi PDIP.
Sedangkan PKS, tampak hadir dua pengurus DPW PKS Jabar yang ikut mengunjungi DPD PDIP Majalengka adalah dr. Encep (caleg DPRD Provinsi terpilih) dan Nurul Fatoni (Ketua Bidang Pembinaan Wilayah dapil Jabar IX).
reporter: Echa Rachmania